Inggris, Perancis dan Amerika Serikat Dukung Oposisi Suriah - Dre@ming Post
Online Media Realiable // Layak dibaca dan perlu!!
Home » » Inggris, Perancis dan Amerika Serikat Dukung Oposisi Suriah

Inggris, Perancis dan Amerika Serikat Dukung Oposisi Suriah

Written By Dre@ming Post on Kamis, 23 Agustus 2012 | 8/23/2012 09:04:00 AM

Kamis, 23/08/2012 09:09

London Inggris, Perancis dan Amerika Serikat (AS) sepakat untuk mendukung oposisi pemerintah Suriah. Ketiga negara juga mendesak Pemerintah Suriah untuk segera mengakhiri konflik.

Dilansir dari Reuters, Kamis (23/8/2012), dalam pernyataan kantor Perdana Inggris, disebutkan telah terjadi kesepakatan antara Inggris, Perancis dan AS untuk mendukung pasukan oposisi Suriah yang telah berperang melawan pemerintah selama 17 bulan
itu.

"Presiden Perancis Hollande, Perdana Menteri dan Obama telah berdiskusi membangun dukungan untuk oposisi untuk mengakhiri kekerasan mengerikan di Suriah dan membawa stabilitas," demikian pernyataan dari kantor Perdana Menteri Inggris.

Perdana Menteri Inggris David Cameron dan Presiden AS Barrack Obama sepakat bahwa ancaman dan penggunaan senjata kimia yang dilakukan pemerintah Suriah tidak dapat diterima. Mereka mendesak Pemerintahan Presiden Suriah Bashar al-Assad untuk lebih mengedepankan pendekatan dibanding aksi militer untuk menyelesaikan konflik.

Konflik yang terjadi di Suriah telah berlangsung sejak pertengahan Maret 2011 lalu. Menurut kelompok-kelompok HAM, lebih dari 16 ribu orang, kebanyakan warga sipil Suriah, telah tewas selama krisis berkepanjangan tersebut.

Rezim Assad sempat mengancam akan menggunakan senjata kimia jika terjadi agresi oleh negara asing. Atas konflik yang terjadi, KTT Luar Biasa ke-4 Organisasi Kerja sama Islam (OKI) yang diadakan di Makkah, Arab Saudi memutuskan untuk membekukan keanggotaan Suriah di OKI.


sumber : detik
Share this article :

Visitors Today

Dr.KidS

 
Support : Dre@ming Post | Dre@aming Group | I Wayan Arjawa, ST
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Dre@ming Post - All Rights Reserved
Template Design by Dre@ming Post Published by Sorga 'n Neraka