Minggu, 11/03/2012 08:39
![]() |
Foke |
"PDI Perjuangan mempertimbangkan juga nama Fauzi Bowo yang pernah didukung PDI Perjuangan dalam pilkada DKI 5 tahun yang lalu. Kita juga sudah coba berkomunikasi," ungkap Sekjen PDIP Tjahjo Kumolo, kepada detikcom, Minggu (11/3/2012).
Tjahjo melihat Foke cukup mumpuni secara elektabilitas. Ada kemungkinan PDIP menduetkan Foke dengan Joko Widodo (Jokowi).
"Apapaun foke panggilan akrabnya pernah didukung 5 tahun lalu. Kita tunggu tanggal mainnya. Deklarasi koalisi PDI Perjuangan dan partai lainnya untuk cagub dan cawagub DKI harus lebih mampu menata Jakarta ,
kota meteropolitan yang lebih bermartabat," kata Tjahjo.
kota meteropolitan yang lebih bermartabat," kata Tjahjo.
PDI Perjuangan kian mengerucut pada dua kandidat cagub DKI Jakarta. PDIP tengah mempertimbangkan akan mendukung Fauzi Bowo atau Joko Widodo untuk kursi cagub DKI dan Cawagub DKI.
"Posisi PDI Perjuangan dalam Pilkada DKI harus berkoalisi dengan satu atau beberapa partai politik. Peluang besar pada nama Fauzi Bowo dan nama Joko Widodo (Jokowi) calon gubernur yangg diusung PDI Perjuangan. Jokowi yang berpengalaman sebagai Walikota Solo 'mempunyai prestasi' nasionalisme tidak diragukan. Kebijakannya sebagai kepala daerah pro rakyat kecil," kata Tjahjo,sebelumnya.
sumber : detik